Babak Baru Lampung Timur, Ela dan Azwar Siap Wujudkan Janji Kampanye

- Jurnalis

Selasa, 14 Januari 2025 - 18:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LampungCorner.com, LAMPUNG TIMUR – Sejarah baru tercipta di Lampung Timur Provinsi Lampung. Dalam rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) yang digelar Selasa, 14 Januari 2025, Ela Siti Nuryamah dan Azwar Hadi resmi ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur. Keputusan ini menandai dimulainya era baru dalam kepemimpinan daerah tersebut.

Ela Siti Nuryamah menyambut baik penetapan ini dan mengungkapkan rasa syukur sekaligus tekadnya untuk membawa Lampung Timur menuju perubahan. “Ini bukan akhir perjuangan, melainkan langkah awal untuk bekerja keras demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat Lampung Timur,” ujar Ela dengan penuh semangat.

Ela menggarisbawahi bahwa pasca pelantikan dirinya bersama Azwar Hadi, mereka akan segera menggenjot realisasi janji kampanye. Fokus utama mereka adalah konsolidasi bersama jajaran pemerintah daerah, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan berbagai pihak terkait lainnya.

Baca Juga :  Libur Natal, Bapenda Lamtim Pastikan Pelayanan Online Tetap Berjalan

“Kami akan turun langsung ke desa-desa untuk mendengar suara masyarakat. Dengan begitu, program kerja kami dapat benar-benar menyentuh kebutuhan mereka,” tegas Ela.

Dalam kesempatan itu, Ela juga menyoroti pentingnya perhatian kepada petani singkong, salah satu pilar ekonomi Lampung Timur. Ia menyatakan komitmennya untuk mendorong kenaikan harga singkong dan mencari solusi terbaik melalui koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Lampung serta Pemerintah Pusat.

Baca Juga :  Pansus DPRD Lampung Usut Impor Tapioka yang Diduga Rugikan Petani

“Kami berkomitmen untuk mewujudkan aspirasi petani singkong. Semua pihak harus mematuhi keputusan bersama yang telah ditetapkan untuk memastikan kesejahteraan petani terwujud,” tambahnya.

Selain menetapkan Ela dan Azwar sebagai pemimpin baru, rapat paripurna DPRD ini juga menjadi momen resmi pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati sebelumnya, Dawam Rahardjo dan Azwar Hadi, yang telah menyelesaikan masa jabatan mereka.

Dengan kepemimpinan baru ini, Lampung Timur memasuki babak baru yang diharapkan mampu menjawab berbagai tantangan dan harapan masyarakat. Semangat perubahan yang diusung Ela dan Azwar menjadi harapan besar bagi warga Lampung Timur. (*)

Editor: Furkon Ari

Berita Terkait

Ratusan Honorer Tuntut Kepastian, Pemkab Pesawaran Siap Susun Regulasi Pengangkatan PPPK
Jaksa Masuk Sekolah SMK Darunnajah Braja Selebah, Ini Tujuannya!
Seru! Pelajar Lampung Timur Belajar Hukum Langsung dari Jaksa
Terkait Tuntutan Ribuan Honorer, Begini Respon Ketua DPRD dan Kepala BKPPD Lampung Timur
Ribuan Honorer Lampung Timur Geruduk DPRD, Desak Kepastian Status dan Formasi Khusus ASN 2025
Korsleting Listrik Picu Kebakaran di Lampung Timur, Kerugian Capai Rp60 Juta
Pelantikan Kepala Daerah Terpilih 2024 Ditunda, Pemkab Lamtim Tunggu Keputusan Pusat
Ela-Azwar Siap Wujudkan Lampung Timur Lebih Maju, Persiapan Pelantikan Dimulai
Berita ini 30 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:23 WIB

Ratusan Honorer Tuntut Kepastian, Pemkab Pesawaran Siap Susun Regulasi Pengangkatan PPPK

Selasa, 4 Februari 2025 - 13:28 WIB

Seru! Pelajar Lampung Timur Belajar Hukum Langsung dari Jaksa

Senin, 3 Februari 2025 - 15:08 WIB

Terkait Tuntutan Ribuan Honorer, Begini Respon Ketua DPRD dan Kepala BKPPD Lampung Timur

Senin, 3 Februari 2025 - 14:20 WIB

Ribuan Honorer Lampung Timur Geruduk DPRD, Desak Kepastian Status dan Formasi Khusus ASN 2025

Minggu, 2 Februari 2025 - 19:47 WIB

Korsleting Listrik Picu Kebakaran di Lampung Timur, Kerugian Capai Rp60 Juta

Berita Terbaru

Sosialisasi UU Nomor 22 Tahun 2009 di SDN 4 Kecamatan Tumijajar

TULANGBAWANG BARAT

Police Goes To School Ajak Pelajar Tertib Berlalu Lintas

Rabu, 5 Feb 2025 - 20:30 WIB