Biaya Haji 2025 Turun, Pelunasan Menunggu Keppres

- Jurnalis

Senin, 13 Januari 2025 - 17:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasi PHU Kemenag Tubaba, Efrizon

Kasi PHU Kemenag Tubaba, Efrizon

LampungCorner.com,Tubaba– Besaran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) secara nasional pada tahun 2025 telah disepakati turun menjadi Rp.89.410.258,79 dari tahun 2024 yang berkisar Rp.93.410.286.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Provinsi Lampung, Sanusi, melalui Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU), Efrizon, mengatakan kebijakan tersebut telah disepakati oleh DPR RI bersama Pemerintah Pusat.

“BPIH ini adalah dana keseluruhan operasional penyelenggaraan ibadah haji baik yang bersumber dari Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) maupun nilai manfaat,” kata Efrizon saat dikonfirmasi media di ruang kerjanya, Senin (13/01/2025).

Lanjut dia, adapun untuk Bipih tahun 2025 juga mengalami penurunan dari yang sebelumnya Rp.56.046.172,60, turun menjadi Rp.55.431.750,78. Namun, rerata nilai manfaat juga mengalami penurunan dari yang tahun lalu Rp.37.364.114,40 menjadi Rp.33.978.508,01.

“Bipih merupakan biaya yang langsung dibayarkan oleh jemaah, sementara nilai manfaat adalah dana yang diperoleh dari hasil pengembangan keuangan haji yang dilakukan melalui penempatan dan/atau investasi. Dengan demikian, jika kita hitung maka rerata penurunan Bipih adalah Rp.614.420,82, rerata nilai manfaat turun Rp.3.385.606,39, dan rerata BPIH turun Rp.4.000.027,21,” jelasnya.

Baca Juga :  Sejumlah Wilayah Tubaba Terendam Banjir, Pemkab, DPRD, Hingga Baznas Beri Bantuan

Dirinya menerangkan, sementara untuk estimasi keberangkatan haji kloter pertama pada tahun 2025, akan dilaksanakan pada 2 Mei mendatang.

“Untuk pelunasan nanti akan keluar jadwalnya menunggu Keputusan Presiden (Keppres). Adapun mekanisme persyaratan pelunasan Bipih 2025 masih sama seperti tahun lalu, diantaranya sebelum pelunasan jemaah harus mengikuti terlebih dahulu Medical Check Up (MCU) di Puskesmas dan Rumah Sakit yang ditunjuk Dinas Kesehatan,” ujarnya

Untuk diketahui, adapun daftar kuota haji reguler, Kabupaten Tubaba mengikuti ketetapan dari Provinsi Lampung, dimana untuk tahun 2025 total haji reguler Provinsi Lampung berjumlah 7.050, terdiri dari Jemaah 6.627, Prioritas Lanjut Usia 353, Pembimbing KBIHU 16, dan Petugas Haji Daerah 54.

“Sementara untuk data jumlah JCH Tubaba sendiri tahun ini yaitu, jemaah urut porsi 124 orang, dan jamaah prioritas lansia 5 orang. Kemudian, terdapat pula JCH cadangan 40 orang. Namun, untuk kepastian berapa kuota yang akan berangkat masih menunggu ketetapan dan melihat saat pelunasan nanti, kita berharap ada penambahan dari kuota cadangan juga,” terangnya.

Baca Juga :  ASN Harus Disiplin Jam Kerja! Inspektorat Tegaskan Sanksi dan Masyarakat Boleh Melapor

Efrizon menambahkan, untuk JCH yang sudah mengurus dokumen persiapan haji (Paspor) sejauh ini berjumlah 111 orang, baik dari jamaah urut porsi dan prioritas lansia.

Oleh karenanya, Efrizon berharap, bagi para JCH yang waktunya tahun ini berangkat dapat menjaga kesehatan, mengikuti semua aturan dan prosedur keberangkatan, sampai pada akhirnya nanti bisa menjalankan ibadah haji dengan baik dan lancar.

“Bagi masyarakat khususnya di Kabupaten Tubaba yang ingin beribadah haji dan sudah mampu, kami juga mengimbau agar segera mendaftar, karena masa tunggu atau antrian keberangkatan saat ini sudah mencapai 23 hingga 24 tahun. Namun, bagi lansia, ada program prioritas lansia, tetapi yang menentukan adalah sistem dengan persentase tertentu,” pungkasnya. (Rian).

Berita Terkait

Disdukcapil Pastikan Pelayanan Prima Sesuai Jam Kerja, Penerapan IKD Digencarkan
Police Goes To School Ajak Pelajar Tertib Berlalu Lintas
Puluhan Anak dan Remaja Ikuti Lomba Dai di Tubaba
Butuh Uluran Tangan, Baznas Tubaba Bantu Pengobatan Mbah Jokarmo dan Alesya Alfatunisa
Perana Putera Jabat Pj.Sekda Tubaba
Sempurnakan Rancangan Awal RKPD 2026, Bapperida Tubaba Gelar FKP
Budiman Jaya Nahkodai PGRI Tubaba, Komitmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Ratusan Tenaga Non ASN Tubaba Unjuk Rasa Sampaikan 8 Tuntutan
Berita ini 411 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 20:42 WIB

Disdukcapil Pastikan Pelayanan Prima Sesuai Jam Kerja, Penerapan IKD Digencarkan

Rabu, 5 Februari 2025 - 20:30 WIB

Police Goes To School Ajak Pelajar Tertib Berlalu Lintas

Selasa, 4 Februari 2025 - 13:44 WIB

Puluhan Anak dan Remaja Ikuti Lomba Dai di Tubaba

Senin, 3 Februari 2025 - 21:24 WIB

Butuh Uluran Tangan, Baznas Tubaba Bantu Pengobatan Mbah Jokarmo dan Alesya Alfatunisa

Jumat, 31 Januari 2025 - 14:24 WIB

Perana Putera Jabat Pj.Sekda Tubaba

Berita Terbaru

Sosialisasi UU Nomor 22 Tahun 2009 di SDN 4 Kecamatan Tumijajar

TULANGBAWANG BARAT

Police Goes To School Ajak Pelajar Tertib Berlalu Lintas

Rabu, 5 Feb 2025 - 20:30 WIB