Forum Rektor Tandatangani MoU dengan MA, Kemenhan, dan Tujuh PT di Unila

- Jurnalis

Kamis, 23 Desember 2021 - 17:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penandatanganan MoU dan PKS. Foto: Istimewa

Penandatanganan MoU dan PKS. Foto: Istimewa

LAMPUNGCORNER.COM, Bandarlampung — Forum Rektor Penguat Karakter Bangsa (FRPKB) menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Mahkamah Agung (MA) RI, Kemenhan RI, dan tujuh Perguruan Tinggi (PT) di Indonesia.

Penandatanganan dilakukan bersamaan Sarasehan Nasional FRPKB di Gedung Student Center Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unila, Kamis  (23/12/2021).

Penandatanganan MoU antara FRPKB dan MA RI dalam bidang penelitian dan pengembangan hukum ini dilakukan Prof  Karomani sebagai Ketua FRPKB dan Prof Hasbi Hasan selaku Sekretaris Mahkamah Agung.

Sementara penandatanganan PKS dilakukan antara FRPKB dengan Badan Penelitian dan Pengembangan Penguatan Karakter Bangsa dan Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan MA RI yang diwakili Kepala Litbang Zarof Ricar.

Baca Juga :  Fraksi Gerindra DPRD Bandar Lampung Fokus Cari Solusi Banjir Jangka Panjang

Penandatanganan PKS dilakukan FRPKB dan Kemenhan RI yang diwakili Brigjend TNI Dr Jubei Levianto dari Direktorat Bela Negara Dirjen Potensi Pertahanan Kemenhan.

Karomani mengatakan, penandatanganan yang dilakukan sejalan dengan konsep Kampus Merdeka.

Ia berharap, MoU dan PKS dapat diterapkan sesuai kebutuhan masing-masing universitas untuk mengoptimalkan pelaksanaan Tridarma PT dan program Merdeka Belajar.

“Kita harap bukan sekadar MoU kosong, tetapi betul-betul dilaksanakan hingga manfaatnya terasa oleh kita semua,” ujar Karomani.

Selain MoU, kegiatan sarasehan diisi penyerahan naskah PKS oleh Sekretaris FRPKB Prof Fathur Rokhman terhadap 35 universitas yang tergabung dalam FRPKB.

Kegiatan dilanjutkan pemaparan materi, diskusi, dan usulan terkait pengembangan karakter bangsa khususnya di kalangan generasi milenial.

Baca Juga :  Komisi I DPRD Bandar Lampung Bahas Perizinan Kafe dan Resto Kedai Baim Boen

Hadir Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Badan Usaha Milik Negara RI Erick Thohir dan Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan Kemendes PDTT Bito Wikantosa dilakukan secara daring.

Tokoh lainnya yang turut hadir secara langsung yakni Direktur Wahid Institut Yenni Wahid dan Pimpinan KPK RI Dr Nurul Gufron.

Adapun tujuh PT dimaksud yaitu Universitas Gadjah Mada, Politeknik Negeri Lampung, Universitas Islam Negeri Sultan Thaha Saifuddin Jambi, Universitas Palangkaraya, Universitas Siliwangi, Institut Teknologi Sumatera, dan Universitas Malahayati.

Acara ini juga disaksikan oleh 1.000-an peserta secara virtual via Zoom dan official Youtube Unila. (*).

Red

Berita Terkait

Ketua DPRD Bandar Lampung Bagikan Nasi Bungkus dan Air Mineral ke Korban Banjir
Ketua DPRD Bandar Lampung Tinjau Lokasi Banjir
Komisi III DPRD Kota Bandar Lampung Rapat Evaluasi APBD 2024
Komisi IV DPRD Kota Bandar Lampung Rapat Pelaksanaan Evaluasi APBD 2024
Komisi II DPRD Bandar Lampung Gelar Rapat Evaluasi APBD 2024
Komisi III DPRD Bandar Lampung Gelar Rapat Kerja Bahas Infrastruktur Telekomunikasi
Anggota DPRD Kota Bandar Lampung Hadiri Peresmian Gedung SMP dan SD
Anggota DPRD Bandar Lampung Serahkan 1.155 Paket Sembako untuk Korban Banjir
Berita ini 205 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:08 WIB

Ketua DPRD Bandar Lampung Bagikan Nasi Bungkus dan Air Mineral ke Korban Banjir

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:05 WIB

Ketua DPRD Bandar Lampung Tinjau Lokasi Banjir

Kamis, 20 Maret 2025 - 14:16 WIB

Komisi III DPRD Kota Bandar Lampung Rapat Evaluasi APBD 2024

Kamis, 20 Maret 2025 - 14:14 WIB

Komisi IV DPRD Kota Bandar Lampung Rapat Pelaksanaan Evaluasi APBD 2024

Kamis, 20 Maret 2025 - 13:28 WIB

Komisi II DPRD Bandar Lampung Gelar Rapat Evaluasi APBD 2024

Berita Terbaru

Gambar Ilustrasi dan Foto Kasubid Mutasi dan Penghapusan Barang Milik Daerah Tubaba

TULANGBAWANG BARAT

Miris ! Ratusan Randis di Tubaba Masih Nunggak Pajak

Rabu, 30 Apr 2025 - 19:11 WIB

Gambar Ilustrasi dan Foto Tersangka dan Barang Bukti

TULANGBAWANG BARAT

Dua Remaja Asal Menggala Timur Ditangkap Polres Tubaba

Selasa, 29 Apr 2025 - 16:14 WIB