Home / TULANG BAWANG

Selasa, 18 Mei 2021 - 14:55 WIB

Polres Tulangbawang Sekat Ribuan Kendaraan

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

LAMPUNGCORNER.COM, TulangbawangSedikitnya 271 kendaraan yang melintas di wilayah Kabupaten Tulangbawang diberi sanksi putar balik selama pelaksanaan Operasi Ketupat Krakatau pada 6-17 Mei 2021. Jumlah itu terdiri dari 175 unit motor, 66 mobil roda empat, dan 30 unit mobil roda enam.

Menurut Kapolres Tulangbawang AKBP Andy Siswantoro, teguran lisan juga dilakukan sebanyak 703 kali. Rinciannya kendaraan pribadi yang menjadi travel gelap sebanyak 31 kali, tidak memakai masker sebanyak 642 kali dan pelanggaran kapasitas penumpang sebanyak 30 kali.

“Pada operasi tahun ini, Polres Tulangbawang dan instansi terkait juga melakukan penyekatan dan pemeriksaan terhadap kendaraan yang melintas sebanyak 1.190 kali.

Kendaraan yang disekat dan periksa meliputi 584 motor, 207 mobil penumpang, 108 mobil bus, 278 mobil barang, dan 13 kendaraan khusus,” jelas Andy, seperti dilansir dari rilislampung.id (group lampungcorner.com) Selasa (18/5/2021).

Lebih lanjut Andy mengatakan, meski pelaksanaan Operasi Ketupat Krakatau 2021 sudah berakhir, Polres Tulangbawang dan instansi terkait masih akan melaksanakan kegiatan untuk mengantisipasi arus balik lebaran 2021.

“Kegiatan itu diberi nama Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). KRYD ini akan dilaksanakan selama tujuh hari sejak hari ini sampai Senin 24 Mei 2021. Sasarannya antisipasi curat, curas dan curanmor (C3) serta penegakan hukum pada penerapan protokol kesehatan (prokes) untuk mencegah penyebaran covid-19,” pungkas Andy. (*)

Red

Share :

329 views

Baca Juga

TULANG BAWANG

Dandim Letkol Inf Triano Iqbal, Pimpin Langsung Tradisi Korp Raport Masuk Satuan

TULANG BAWANG

Ketua PWI Tuba Abdul Rohman, SH, Bersama Kakam Suka Maju, Sutres Gotong Royong Pembangunan Ponpes

TULANG BAWANG

Beri Bantuan Beras dan Suplemen ke Nakes, Winarti Sebut Dana Insentif Sudah Masuk APBD-P

TULANG BAWANG

Polsek Banjar Agung Bersama Petugas Kesehatan Cek Sejumlah Apotek, Berikut Hasilnya

TULANG BAWANG

PWI Bersama Baznas Tuba Gelar Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim 

TULANG BAWANG

Polsek Gedung Aji Gerebek Lokasi Judi Sabung Ayam di Kebun Sawit

TULANG BAWANG

Polres Tulang Bawang Gelar Operasi Lilin Krakatau 2021, Catat Tanggal dan Sasarannya
Bupati Tulangbawang Winarti didampingi Ketua DPRD Sopi’I Azhari saat menerima penghargaan dari BPK RI Perwakilan Lampung. Foto Diskominfo Tuba/ISTIMEWA

TULANG BAWANG

Pemkab Tuba Raih Penghargaan WTP 7 Kali Berturut-turut