Hadiri Panen Raya, Bupati Tubaba Ajak Petani Terapkan Pupuk Organik dan Sistem Pertanian Berkelanjutan

- Jurnalis

Rabu, 19 Maret 2025 - 22:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panen Raya Tubaba

Panen Raya Tubaba

LampungCorner.com,Tubaba– Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba), Provinsi Lampung, Novriwan Jaya, menghadiri Panen Raya Padi milik Kelompok Tani Masyarakat di Tiyuh (Desa) Gading Kencana, Kecamatan Tulang Bawang Udik (TBU).

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu, (19/03/2025). Yang turut pula dihadiri jajaran Forkopimda serta sejumlah Pejabat setempat.

Pada acara itu, Bupati Novriwan Jaya menyampaikan bahwa kegiatan Panen Raya ini sejalan dengan program Presiden, Gubernur Lampung, dan juga Pemerintah Kabupaten Tubaba yang berupaya untuk mengembalikan kejayaan Negara Republik Indonesia dalam melakukan swasembada pangan.

“Salah satu tujuan cita-cita Presiden kita Pak Prabowo, adalah bagaimana kita kembali dapat melaksanakan swasembada pangan dan mensejahterakan petani,” kata Novriwan.

Oleh karenanya, Novriwan mengajak para petani untuk menerapkan penggunaan pupuk organik dan sistem pertanian berkelanjutan di Tubaba.

Baca Juga :  Oknum Wakil Rakyat di Tubaba Diduga Menikah Dengan Suami Orang

“Mudah-mudahan bisa segera kita mulai kembali lagi program penggunaan pupuk-pupuk organik, pupuk kandang, karena hari ini negara-negara lain itu sudah mulai kembali menggunakan pupuk organik, kita tidak boleh bergantung dengan pupuk kimiawi. Itulah kenapa saya menekankan penerapan sistem pertanian berkelanjutan di Tubaba, kenapa waktu saya kampanye selalu mendorong dunia peternakan, karena ini nanti akan saling keterkaitan dengan prinsip ekologi,” jelasnya.

Menurutnya, populasi ternak di Kabupaten Tubaba jumlahnya cukup banyak, sehingga tidak kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pupuk organik.

“Mudah-mudahan Pemerintah Provinsi juga bisa intervensi dengan kita, kita punya beberapa alat yang kemarin juara Teknologi Tepat Guna yang bisa untuk menggiling menjadi pupuk organik. Contoh seperti tadi, batang Padi ini bisa juga bermanfaat dan diolah untuk makan ternak sehingga tidak ada satupun limbah pertanian itu terbuang percuma. Itulah namanya sistem pertanian berkelanjutan, semuanya berguna. Dengan alat itu juga kita sudah bisa memanfaatkan bonggol jagung sama singkong untuk pakan ternak kita,” paparnya.

Baca Juga :  Buka Puasa Bersama, Bupati Tubaba Harap Pers Berikan Informasi dan Edukasi

Dirinya berharap, Pemerintah Provinsi Lampung juga dapat terus memantau terkait penyerapan gabah melalui Bulog dengan harga Rp.6.500/Kg.

“Semoga nanti kita bisa berkolaborasi pula dengan semua perusahaan swasta yang ada di Tubaba dalam memajukan pertanian, hal ini harus saling kita dukung,” pungkasnya (Rian)

Berita Terkait

Kelompok Tani Minta Kejaksaan Panggil Semua Pihak, Bongkar Revolving Sapi Banyak Pelanggaran
Dugaan Penggelapan Dana Revolving Sapi, Inspektorat Bakal Rekom Kejaksaan, Tokoh Masyarakat Nilai Pidana
Miliaran Dana Revolving Sapi di Tubaba Diduga Digelapkan, BPK Sebut Pelanggaran
Tersangka Baru Korupsi DPPKB Tubaba Ditetapkan Kejari
Temani Langkah Menuju Tubaba, Pemkab dan ITERA Gelar Audiensi Bahas Kerja Sama 
Penerimaan Opsen PKB dan BBNKB Tubaba Ditargetkan Capai Rp.16,5 Miliar
Pemkab Tubaba Gandeng Lembaga Swasta Tingkatkan Kualitas Jalan di Gunung Agung
Viral Diduga Aksi Tawuran Sekelompok Remaja di Tumijajar, Polres Gerak Cepat
Berita ini 39 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 14:11 WIB

Kelompok Tani Minta Kejaksaan Panggil Semua Pihak, Bongkar Revolving Sapi Banyak Pelanggaran

Rabu, 16 April 2025 - 20:43 WIB

Dugaan Penggelapan Dana Revolving Sapi, Inspektorat Bakal Rekom Kejaksaan, Tokoh Masyarakat Nilai Pidana

Rabu, 16 April 2025 - 20:38 WIB

Miliaran Dana Revolving Sapi di Tubaba Diduga Digelapkan, BPK Sebut Pelanggaran

Rabu, 16 April 2025 - 19:51 WIB

Tersangka Baru Korupsi DPPKB Tubaba Ditetapkan Kejari

Selasa, 15 April 2025 - 19:59 WIB

Temani Langkah Menuju Tubaba, Pemkab dan ITERA Gelar Audiensi Bahas Kerja Sama 

Berita Terbaru

Paslon nomor urut 02, Nanda-Anton saat menghadiri halal bihalal Gapoktan di Desa Sukaraja, Kecamatan Gedongtataan. Foto: Istimewa

PESAWARAN

Nanda-Anton Siap Majukan Pertanian Pesawaran

Sabtu, 19 Apr 2025 - 19:03 WIB

BREAKING NEWS

PWI Lampung Kutuk Kekejaman Israel, Wartawan Bukan Target Perang!

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:09 WIB