Home / BANDAR LAMPUNG / PENDIDIKAN

Rabu, 16 Juni 2021 - 09:30 WIB

Selamat Telah Lulus SBMPTN Unila! Syarat Selanjutnya Klik Ini

Tugu Bundaran Universitas Lampung. Foto: Rahmawati

Tugu Bundaran Universitas Lampung. Foto: Rahmawati

LAMPUNGCORNER.COM,- Hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Universitas Lampung 2021 resmi diumumkan kemarin.

Total peminat SBMPTN Unila tahun 2021 mencapai 25.721 peserta dengan 10 besar Program Studi yang paling diminati. Yakni Kedokteran 2.349 orang, Hukum 1.870, Manajemen 1.810, PGSD 1.506, dan Ilmu Komunikasi 1,193.

Lalu Farmasi 1.079, Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis 956, Akuntansi 929, Teknik Informatika 841, dan Ilmu Administrasi Negara 767 orang.

“Ada 4.561 peserta SBMPTN yang diterima, dan 1.510 orang pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah yang diterima,” ungkap Komaruddin selaku Humas SBMPTN Unila saat dikonfirmasi rilislampung.id (group lampungcorner.com), Selasa (15/6/2021).

Dari jumlah itu, ada 10 besar asal provinsi mahasiswa yang diterima, yaitu Lampung, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Banten, Sumatera Utara, dan DKI Jakarta. Lalu Jawa Tengah, Sumatera Barat, Jambi, dan Kepulauan Bangka Belitung.

Pengumuman hasil SBMPTN Universitas Lampung 2021 dapat dilihat di laman https://simanila.unila.ac.id yang sudah disiapkan.

Selanjutnya, mahasiswa yang sudah diterima harus mengikuti syarat berikut:

Pengisian Data Pokok Mahasiswa (16-25 Juni 2021).

Pengumuman UKT Final (12 Juli 2021).

Pembayaran UKT (12-16 Juli 2021).

Registrasi (12-17 Juli 2021). (*)

Share :

358 views

Baca Juga

BANDAR LAMPUNG

Arinal Minta Masyarakat Dukung Pembangunan Masjid Raya Al-Bakrie dan Lampung Sport Center

BANDAR LAMPUNG

Forum Rektor Tandatangani MoU dengan MA, Kemenhan, dan Tujuh PT di Unila

BANDAR LAMPUNG

Masuk 5 Besar se-Sumatera, Lonjakan Kasus Corona di Lampung Kian Mengkhawatirkan

BANDAR LAMPUNG

Dukung Gerakan Indonesia Bersih IKBI PTPN VII Resmikan Bank Sampah Bestie Boemi

BANDAR LAMPUNG

Muscab Diwarnai Penolakan LPj, Albert Alam Pimpin DPC PPP Bandarlampung

BANDAR LAMPUNG

Mengejutkan! Satu Calon Ketua PWI dan Ketua DKP Mundur

BANDAR LAMPUNG

PPDB Beberapa SMAN di Lampung Melebihi Kuota

BANDAR LAMPUNG

Serangan Jantung, Ketua KPPU RI Meninggal Dunia