Lampung Utara – Sebuah kecelakaan di perlintasan kereta api kembali terjadi di Lampung Utara (Lampura). Tepatnya di rel kereta api Jalan HOS Cokroaminoto, Pasar Pagi Kotabumi. Kereta Kuala stabas yang berasal dari arah Baturaja menuju Bandarlampung menabrak seorang laki-laki, Jumat (16/4/2021) sekitar pukul 10.00 WIB.
Dari kartu identitas yang dibawanya, korban diketahui bernama David Markowi, beralamat di Jalan Asri, Gang Asri Nomor 142, RT 002/ RW 004, Kelurahan Tanjung Aman, Kotabumi Selatan, Lampura.
Seperti dilansir dari rilislampung.id (group lampungcorner.com) Menurut Kepala Keamanan Polsuska kotabumi Herwansyah, peristiwa itu terjadi ketika keadaan palang pintu rel kereta api tertutup, korban malah berjalan kaki menyebrangi rel. Seketika korban tertabrak dan terpental sekitar 15 Meter.
“Keterangan dari warga kalau korban menyeberang dengan jalan kaki, keadaan palang pintu saat itu sudah tertutup,” jelasnya pada awak media.
Sementara menurut Aprilia, salah satu warga pemilik warung di dekat palang pintu rel tersebut mengatakan,sebelumnya korban sempat bertanya mengenai jadwal kereta dan menumpang duduk di warung miliknya.
“Saya tadi mau nganter nasi, terus dia (korban) bilang numpang duduk sambil nanya jam berapa kereta lewat. Dia bawa motor, pas pulang dari anter nasi sudah kejadian,” terangnya.
Saat ini jenazah berada di Rumah Sakit Umum Rhyacudu Kotabumi, dan belum ada pihak keluarga korban yang datang. (*)
redaksi
